Vaksinasi Diperkirakan Selesai 2022, Diatas Usia 60 Tahun Bisa Disuntik

Arah.co.id - Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Banten memperkirakan proses suntik vaksin atau Vaksinasi Covid-19 selesai tahun depan.
Hal tersebut diungkapkan Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Banten, Ati Pramudji Hastuti setelah melakukan rapat koordinasi dengan komisi V DPRD Banten, Kamsi (11/2/2021).
Ati mengatakan, sesuai intrusi pemerintah pusat, proses pelaksanaan Vaksinasi covid-19 ada empat tahapan, saat ini masih tahap pertama kepada Tenaga Kesehatan.
“Tahap pertama untuk vaksinasi nakes diperkirakan selesai pada 10 Maret 2020, tahap kedua untuk pelayanan publik, tahap dua sampai tahap keempat akan mulai pada bulan April 2020,” katanya.
Baca Juga
Selain itu, Ati juga mengatakan Vaksin produksi Sinovac Cina ini bisa disuntikan kepada usia Diatas 60 tahun, asalkan memenuhi syarat.
“Para tenaga kesehatan yang diatas umur 60 tahun tersebut, ada sekitar 453 orang yang sudah divaksin,” ujarnya.
Kadinkes Banten itu juga mengungkapkan, pihaknya mempercepat vaksinasi covid-19 di Banten.
“Agar membentuk kekebalan tubuh yaitu herd immunity, 70 % dari total populasi penduduk harus segera divaksinasi,” tutup ati kepada awak media.